Home » » Peretas Situs sby

Peretas Situs sby

Written By Unknown on Thursday, January 10, 2013 | 6:15 AM

Situs pribadi milik Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono yang beralamat di
http://presidensby.info kemarin pagi, Rabu (9/1/2013), sempat di-deface oleh hacker. Setelah dilacak, sang peretas ternyata bukan berasal dari Jember seperti yang tertulis pada halaman situs yang di-deface. "IP-nya bukan berasal dari Jember, namun berasal dari salah satu negara bagian di Amerika Serikat," kata Kepala Pusat Informasi dan Humas Departemen Kominfo, Gatot S. Dewa Broto saat dihubungi Liputan6.com via telepon, Kamis (10/1/2013).
Gatot menambahkan, sang hacker mengubah IP (Internet Protocol) untuk menghilangkan jejak. "Kelihatannya ada yang iseng," lanjut Gatot lagi tanpa menyebutkan alamat IP yang dimaksud. Diakui Gatot, pihak pejabat di Kepresidenan telah berkoordinasi dengan Kementerian Kominfo dan Indonesia Security Incident Response Team on Internet Infrastructure (ID-SIRTII) selaku lembaga pengawas keamanan internet di Indonesia. Ketua ID-SIRTII Rudy Lumanto menurut Gatot langsung memberikan laporan ke istana. Seperti diketahui, halaman situs presidensby.info sempat berubah tampilan menjadi latar belakang hitam, dengan tulisan "Jember Hacker Team" yang seolah-olah menunjukkan bahwa sang peretas berasal dari Jember.Liputan6.com

0 comments:

Post a Comment

Like us on Facebook
Follow us on Twitter
Recommend us on Google Plus
Subscribe me on RSS